Dukung Ahok, Abi Bawa-Bawa Nabi Muhammad
Berbagai
pro dan kontra terkait Ahok terus mengemuka. Seperti diketahui bersama sebentar
lagi Ibu Kota DKI Jakarta akan menggelar pilkada untuk memilih Gubernur untuk
masa 5 tahun yang akan mendatang. Gubernur sekarang, Ahok dipastikan akan maju
kembali sebagai kanditat.
Beberapa
hari lalu netizen dihebohkan dengan komentar seseorang bernama Abi Hasantoso
yang membawa-bawa Nabi Muhammad untuk mendukung Ahok. Berikut selengkapnya dari
tarbiyah.net.
Nama Abi
Hasantoso mendadak jadi perbincangan di media sosial. Pasalnya, pendukung Ahok
itu membawa nama Nabi Muhammad dalam membela Ahok. Ia juga menyebut Ahok
sebagai khalifah, sedangkan pengkritiknya dianggap anjing.
“Seperti Nabi Muhammad, Ahok diturunkan Tuhan di
Ibukota Jakarta yang menjadi pusat kaum jahiliyah. Ia membawa obor yang
menerangi kegelapan,” tulis Abi melalui akun Twitter @thereal_abi, baru-baru
ini.
“Seperti Nabi Muhammad, Ahok akan mengalami ujian
sebagai khalifah ia akan terus berlalu meski anjing-anjing terus menggonggong,”
lanjutnya.
Sontak, Abi
dikecam ratusan netizen.
“Abi jangan ngaco, justru Ahok pembawa masa
jahiliyah ke Jakarta, dia Gubernur malah ajak orang minum minuman keras, memaki
orang, menyalahkan orang lain bahkan ingin melegalkan prostitusi dan penjualan
miras,” kata Darwis.
“Orang ini telah melecehkan Islam. Menyamakan
Rasulullah dengan pemimpin bermulut kasar seperti Ahok adalah penghinaan bagi
umat muslim,” kata Gatot.
“Jangan keseringan dibiarkan manusia seperti
ini,,, masihkah berdiam diri ??” tulis Yahya Ayyash.
Cuitan tertanggal 12 April itu telah dihapus oleh
Abi. Namun hingga kini, ia tidak mengaku salah atau meminta maaf.